Saturday, April 14, 2012

Jangan Bekerja Hanya Untuk Uang

(Dari buku SIMPLIFY And Live the Good Life karya Bo Sanchez)



Banyak orang telah bekerja di bidang yang mereka sukai. Tapi karena mereka memiliki gaya hidup yang menuntut biaya tinggi, akhirnya mereka berpindah karier untuk mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi pula, padahal karier baru ini bukanlah sesuatu yang mereka sukai. Ya, mereka memang menjadi lebih kaya, tapi lebih sengsara, karena bekerja hanya untuk uang.

Padahal....

Jika kita menghabiskan uang lebih sedikit, kita bisa bekerja lebih sedikit.

Jika kita bekerja lebih sedikit, kita bisa bermain lebih banyak.

Jika kita bermain lebih banyak, kita bisa menggunakan waktu kita untuk menjadi manusia yang lebih baik.

Kita memang harus bekerja untuk menghasilkan uang, tapi tidak dengan mengorbankan hal-hal yang kita yakini, orang-orang yang kita sayangi, dan diri kita sendiri. Prinsipnya adalah: Kepuasan bukanlah mendapatkan yang kamu inginkan, melainkan menginginkan apa yang telah kamu dapatkan.

Aku punya teman seorang salesman yang menolak tawaran untuk mengisi sebuah posisi manajerial di perusahaannya. Dia bilang bahwa meskipun dia senang dibayar lebih mahal sebagai seorang manajer, dia tidak bisa membayangkan dirinya bekerja di dalam ruangan, cuma duduk mengatur para salesman bawahannya. Dia merasa itu bukanlah panggilan hidupnya. Karenanya, dia memilih untuk bertahan pada sesuatu yang dia sukai: menjual.

Dia tetap membuat kebutuhan hidupnya simpel, dan cukup puas dengan pekerjaannya.

Dia orang yang sangat berbahagia.

Jangan bekerja hanya untuk uang.


Apakah kamu bahagia dengan pekerjaanmu?
Apa yang paling suka kamu lakukan dalam hidupmu? Apa “gairah”-mu? Bisakah kamu membuat “gairah” itu menjadi mata pencaharianmu?



 Gambar dari Google.

No comments:

Post a Comment